Saya lahir 27 Januari 1964 di daerah pantai Surabaya, Kenjeran.
Bersyukur saya didampingi istri yang cantik, pandai, penuh pengertian dan sholehah; Anna Marina sejak 1989.
Alhamdulillah kami ditemani 3 putra yang cerdas dan insya Allah sholeh; Ikhwanul Muslimin Ozon Guardian Akbar (Iwan-1990), Muhammad Nur Rizki Oceano Puritanical (Rizki-1992), Muhammad Salman Bintang Rahmat Alamin (Salman-1997).
Pendidikan banyak saya lakoni di Surabaya; SDN Rangkah I, SMPN IX, SMAN V, FE Unair (1982-1987), Magister Sain Manajemen (2002-2004), Doktoral Pendidikan Ekonomi Uni. Negeri Malang (2007-ongoing).
Alhamdulillah kami telah melaksanakan rukun Islam ke 5 (Haji-2006).
Pengalaman Luar Negeri:
Pengabdian Masyarakat, Pengembangan Family Business di Timor Leste (2004-2005, 16 bulan)
Program Sandwich di The University of Queensland Australia (2008-2009, 3 bulan).
Pekerjaan: Dosen Tetap Universitas Muhammadiyah Surabaya (2001-sekarang), Dosen Luar Biasa Universitas Airlangga (2006-sekarang). Pernah bekerja di Bank Bukopin (5 tahun), Kantor Konsultan Deloitte Touche (4 tahun), Pabrik Tekstil Segoro Mulyo (4 tahun).